Beranda Terhangat HIMASTA Sosialisasikan Penerapan Ilmu Statistika dalam Penulisan Karya Ilmiah

HIMASTA Sosialisasikan Penerapan Ilmu Statistika dalam Penulisan Karya Ilmiah

Sosialisasi Peningkatan Kreativitas Mahasiswa dan Penerapan Ilmu Statistika dalam Penulisan Karya Ilmiah. (dok. Panitia)
loading...

Hanifah Safitri [AM] | DETaK

Darussalam- Himpunan Mahasiswa Statistika (HIMASTA) mengadakan sosialisasi menulis karya ilmiah dengan tema “Peningkatan Kreativitas Mahasiswa dalam Menerapkan Ilmu Statistika untuk Penulisan Karya Ilmiah,” kegiatan ini berlangsung sejak pukul 14.00-16.00 via aplikasi Zoom yang diikuti oleh 82 peserta. Para peserta sosialisasi ini, mayoritas terdiri dari mahasiswa Universitas Syiah Kuala.

Kegiatan sosialisasi diisi oleh seorang pemateri yaitu, Salsabila Mahdi dan dipandu oleh Shafra Mustaqima.

IKLAN
loading...


Zubara, selaku panitia mengatakan tujuan dari sosialisasi ini untuk memberikan informasi kepada mahasiswa dengan wawasan dan keterampilan untuk menjadi seorang mahasiswa yang berkualitas, mengembangkan keterampilan berpikir cepat dan tanggap setiap mahasiswa, membentuk mahasiswa yang siap berkompetisi di setiap bidang keahlian yang dimiliki terutama dalam ilmu statistika, serta memberikan motivasi yang tinggi pada diri mahasiswa agar menjadi mahasiswa produktif.  Sesuai dengan salah satu program kerja HIMASTA Unsyiah.

Meski sempat mengalami kendala dalam pemilihan pemateri, namun hal ini bisa diatasi dengan meminta beberapa informasi dari dosen terkait pemateri.

“Harapannya adalah secara umum diharapkan kedepannya mahasiswa dapat lebih terampil dalam menulis karya ilmiah, dan diharapkan sosialisasi ini dapat dimanfaatkan materinya dengan baik, sehingga dapat jadi acuan untuk memulai menulis karya ilmiah. Dan harapan khususnya untuk mahasiswa statistika agar dapat menerapkan ilmu statistika dalam berkreativitas dan dalam menulis karya ilmiah,” tutup Zubara. []

Editor: Della Novia Sandra