Beranda Headline Dilema Ganti Nama Pendidikan Sendratasik Unsyiah

Dilema Ganti Nama Pendidikan Sendratasik Unsyiah

BERBAGI

Nurul Hasanah |DETaK

Darussalam – Pendidikan Seni, Drama, Tari, dan Musik (Sendratasik) yang merupakan salah satu dari prodi Fakultas Ilmu Pendidikan dan Keguruan (FKIP) Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), telah berubah menjadi menjadi Pendidikan Seni Pertunjukan sejak September 2017 lalu.

Ari Palawi, Ketua jurusan Pendidikan Sendratasik mengatakan bahwa pergantian nama ini merupakan ketetapan yang diputuskan oleh Kementrian Riset Teknologi dan Perguruan Tinggi (Kemenristekdikti).

Iklan Souvenir DETaK

“Itu sebenarnya resmi, karena perubahan nomenklatur Kemenristekdikti, perubahan momenklatur biasa dasarnya itu dari usulan Asiosiasi Pendidik Seni Indonesia (APSI) mereka menyampaikan itu dan akhirnya, ya, menjadi keputusan menteri,” pungkas Ari saat ditemui oleh tim detakusk.com. Kamis, 15 Maret 2018

Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya kurang setuju dengan nama baru yang ditetapkan oleh Kemenristekdikti tersebut, sebab nama tersebut tidak merangkap seluruh pelajaran seni yang mereka pelajari.

“Kenapa kita tidak setuju dengan Pendidikan Seni Pertunjukan tapi Pendidikan Seni, karena sebenarnya kita sendiri sejak tahun 1993 itu udah mengenal pendidikan seni rupa, kalau pendidikan seni pertunjukan pemahaman banyak orang kan masih musik, tari dan drama nggak ada seni rupanya,” jelas Ari.

Ari juga mengatakan bahwa pihaknya tetap menggunakan nama Pendidikan Seni dalam surat-menyurat, tetapi untuk hal yang sifatnya formal maka mereka menggunakan nama Pendidikan Seni Pertunjukkan.

“Pendidikan seni pertunjukan itu hanya penting untuk ijazah jurusan sama akreditasi,” ujarnya.

Ia menjelaskan bahwa semua mahasiswa di jurusannya sudah mengetahui tentang perubahan ini. Mereka tidak menolak dan juga tidak menyambut antusias akan perubahan ini.

“Mereka perlu waktu untuk terbiasa karena mereka sering menggunakan nama Sendratasik, tapi untuk nama himpunan mahasiswa atau ketika kita tampilkan di luar, kami pakai nama Seni Pertunjukan,” lanjutnya.

Ari juga mengkonfirmasi bahwa perubahan ini belum terlalu resmi di Unsyiah, karena nama baru itu belum disahkan oleh badan akreditasi universitas.

“Surat Keputusan (SK) perubahan kalau tidak salah tahun 2017, sekitar bulan September, tapi ini pun sebenarnya belum selesai urusannya karena yang merubah nama ini bidang Kementrian yang berbeda dengan badan akreditasi nasional, akreditasi kan masih nama Sendratasik, jadi belum resmi secara menyeluruh, ” tandas Ari.[]

Editor: Mohammad Adzannie Bessania