Beranda Terhangat Muswil I ISMPI BEM FP Adakan Webinar Nasional

Muswil I ISMPI BEM FP Adakan Webinar Nasional

Dok. pribadi

Nihayatul Afifah Husna | DETaK

Darussalam– Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Pertanian (FP) Universitas Syiah Kuala (USK) mengadakan webinar nasional secara virtual pada Senin, 21 Juni 2021.

Adapun tema yang diusung dalam webinar ini adalah “Memotivasi Petani Milenial Indonesia Menuju Era Revolusi Industri 4.0 Berbasis Bisnis dan Entrepreneur”.

IKLAN
loading...


Joharmansyah Putra, salah satu putra daerah yang berasal dari Kampung Gegerung, Kecamatan Wih Pesam, Kabupaten Bener Meriah yang menjadi Ketua BEM FP memaparkan tujuan dari tema Muswil ini. Ia menyatakan bahwa tujuan dari diusungnya tema ini ialah untuk menciptakan generasi yang kompeten dan mampu membawa sektor pertanian ke arah yang lebih maju.

“Tujuan dari tema itu sendiri ialah dapat menciptakan generasi atau kader yang baik, berkompeten dan bisa membawa arah pertanian yang lebih maju, khususnya pada mahasiswa yang akan menumbuhkan jiwa entrepreneur muda yang berbasis pertanian modern,” ujar Joharmansyah saat dihubungi oleh wartawan Pers DETaK Unsyiah pada Senin, 21 Juni 2021.

Kegiatan Muswil I dibuka langsung oleh Wakil Rektor III USK, Alfiansyah Yulianur BC. Dalam sambutannya, Alfiansyah mengajak seluruh mahasiswa untuk memakmurkan dan meningkatkan sumber daya pertanian bagi kaum milenial.

“Marilah kita memakmurkan dan meningkatkan perkolonian petani kita untuk memutar roda kehidupan bersama,” tuturnya.

M. Sadri Fauzi selaku ketua panitia juga berharap kegiatan ini dapat memberikan ilmu serta wawasan dibidang pertanian bagi kaum milenial setelahnya.

“Semoga tiga rangkaian kegiatan ini memiliki hasil sesuai targetnya. Para generasi milenial mendapatkan wawasan serta ilmu yang baru dibidang pertanian, mencetak pebisnis muda yang berinovasi di bidang pertanian, dan anggota Ikantan Senat Mahasiswa Pertanian Indonesia semakin solid dan silaturahmi selalu terjaga,” tutupnya. []

Editor: Muhammad Abdul Hidayat