Cermin di Kantormu

Cermin di Kantormu

0

Puisi | DETaK

Oleh Fajar Lee

Ilustrasi (Sumber: Google)

cermin di kantormu hancur

hancur, kau lempari kursi

cermin di kantormu pecah

kau tinju dengan tangan kotormu

kau hancurkan cermin di kantormu

hanya karena menampilkan

tubuhmu yang kelebihan muatan

seperti tikus keracunan

kini cermin telah hancur

kau pecahkan

kau bungkam

kau tak bisa

bercermin lagi

 

Banda Aceh Oktober 2013

Penulis bernama lengkap M Fajarli Iqbal, mahasiswa FKIP Unsyiah Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) angkatan 2012.

Editor: Riska Iwantoni

Comments

comments

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY