Al – Mukarramah | DETaK
Darussalam – Tim Garuda 2 (Gerakan Mahasiswa untuk Daerah Aceh) yang dibentuk oleh Pemerintahan Mahasiswa Universitas Syiah Kuala (Pema Unsyiah) akan mengirimkan 130 relawan untuk melakukan bakti sosial di Kabupaten Aceh Timur.
Para relawan tersebut akan di tempatkan di Desa Lokop, Serba Jadi, dan Desa Keude Geureubak, Bandar Alam, Aceh Timur selama seminggu, mulai tanggal 24 Juni sampai 3 Juli mendatang.
Kegiatan yang akan dilakukan antara lain bergerak di bidang pendidikan, bidang kesehatan, bidang pertanian, bidang peternakan, bidang mental spiritual, bidang pemuda masyarakat, dan bidang infrastruktur.
Bidang pendidikan dan kesehatan akan dilakukan dengan cara penyuluhan door to door ke rumah-rumah warga, sedangkan untuk bidang mental spiritual dan bidang pemuda masyarakat akan dilakukan dengan cara mengumpulkan masyarakat di kantor camat untuk diberikan penyuluhan. Bidang infrastruktur melakukan perbaikan musala, meninjau jembatan yang rusak, memberi nama jalan, serta memberi penomoran bagi rumah masyarakat setempat yang belum memiliki nomor rumah.
Relawan yang ikut serta dalam kegiatan iti merupakan hasil penyeleksian yang dilakukan oleh bidang sosial Pema Unsyiah. Relawan juga diberi pembekalan kemampuan individu, skill, komunikasi, dan penyuluhan.
Menteri bidang sosial Pema Unsyiah, Azmi mengatakan bahwa kesiapan mereka untuk berangkat ke lokasi baksos sudah mencapai tahap 70 persen, “dari segi relawan pada tahap awal tercatat 150, kemudian tercatat tinggal 120 orang hingga akhirnya tinggal 80 orang relawan karena ada yang di blacklist akibat tidak hadir pada waktu pembekalan, dan untuk jumlah panitia sebanyak 30 orang, jadi totalnya sekitar 130 orang yang akan kita berangkatkan.” Jelas Azmi.
Baksos Garuda 2 juga mengadakan sunatan massal di kedua titik dengan target maksimal setiap satu titik ada 50 orang yang mendaftar dan minimal 20 orang untuk terlaksannya kegiatan sunatan massal tersebut. Dalam hal ini Pema Unsyiah melakukan kerjasama dengan bidang bedah dari pihak RSUZA (Rumah Sakit Umum Zainal Abidin) Banda Aceh.[]