Beranda Headline Wamendikbud Gantikan SBY Lepas Mahasiswa KKN

Wamendikbud Gantikan SBY Lepas Mahasiswa KKN

BERBAGI

Indri Maulina [AM] | DETaK

foto pak mustanir
(Foto : Athiatuzzakiah [AM]/DETaK)
Darussalam- Mustanir, Badan Pelaksana (Bapel) Kuliah Kerja Nyata (KKN) Unsyiah, sore tadi, Jum’at (21/06/2013), menyatakan bahwa kedatangan Presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam agenda pelepasan mahasiswa KKN batal dilaksanakan.  “Presiden tidak jadi membuka acara pelepasan mahasiswa KKN disebabkan kesibukan Beliau yang padat,” katanya saat dihubungi detakusk.com.

Ia menambahkan,  Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Wamendikbud) Indonesia Bidang Pendidikan, Musliar Kasim, akan menggantikan SBY dalam agenda pelepasan mahasiswa KKN.  “Ia akan membuka sekaligus menyampaikan sedikit nasehat kepada mahasiswa yang akan di lepas untuk mengabdi kepada masyarakat,” terang Mustanir.

Iklan Souvenir DETaK

Selain itu, pelepasan mahasiswa KKN Unsyiah akan dihelat pada Sabtu, 29 Juni mendatang.  “Namun mahasiswa KKN tetap diberangkatkan pada hari senin, 24 Juni 2013 ke desa masing-masing, mengingat program KKN ini berlangsung selama satu bulan, sejak 24 Juni hingga 24 Juli mendatang, semua disesuaikan  jadwalnya agar tidak mepet dengan hari raya idul fitri,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Mustanir mengatakan, Unsyiah menjadi tuan rumah ke tiga dalam  KKN bersama 10 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang tergabung dalam Badan Koordinasi Perguruan Tinggi Negeri (BKPTN ) wilayah Barat. PTN tersebut diantaranya Universitas Tanjung Pura, Institute Pertanian Bogor, Universitas Indonesia, Universitas Bengkulu,Universitas Andalas ,Universitas Lampung, Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Riau, dan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

“Sebelumnya pelepasan KKN bersama secara perdana pernah dilakukan di Universitas Andalas, Padang,  kemudian disusul oleh Universitas Bengkulu,” tutup Mustanir.[]