Beranda Terkini Sekolah Kastrad II BEM FKep USK Angkat Tema Manajemen Advokasi

Sekolah Kastrad II BEM FKep USK Angkat Tema Manajemen Advokasi

BERBAGI
(Dok. Panitia)

Nadiatun Mutmainnah | DETaK

Darussalam – Departemen Kastrad (Kajian Strategi dan Advokasi) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keperawatan (FKeP) Universitas Syiah Kuala (USK) mengadakan Sekolah Kastrad II dengan tema “Exploring the Actual Management of Nurse Advocacy, in Order to Achieve the Nurse’s Role Correctly and Appropriately” pada Minggu, 30 Oktober 2022 melalui aplikasi Zoom Meeting. Kegiatan yang dipandu oleh Bagas Syahfikri Pratama ini dikhususkan untuk mahasiswa aktif FKep USK.

Sekolah Kastrad merupakan salah satu program kerja dari Departemen Kastrad dan diadakan sebanyak 2 kali dalam tahun ini. Sekolah Kastrad II mengangkat tema “Manajemen Advokasi”.

Iklan Souvenir DETaK

Fani Azhari Cibro selaku Ketua Panitia kegiatan ini mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan acara seminar online yang terstruktur.

“Kegiatan ini bernama Sekolah Kastrad dan merupakan kegiatan seminar online yang terstruktur, terdiri dari pemeberian materi oleh pemateri, simulasi dan juga diakhiri dengan evaluasi untuk peserta,” ungkapnya.

Sementara itu, Nadia Rizkina selaku Ketua BEM FKeP USK mengatakan Sekolah Kastrad bertujuan untuk menyalurkan skill yang dimiliki oleh mahasiswa FKep USK.

“Tujuan acara ini bagi mahasiswa FKep yaitu untuk mengajarkan bagaimana cara menyalurkan skill yang dimilikinya. Harapannya dengan dihadirkan pemateri yang hebat ini, peserta bisa menyimak dan mengambil intisari, sekali lagi semoga peserta bisa menyimak dengan saksama karena pada akhir nanti juga ada evaluasi bagi peserta,” jelasnya.

Kegiatan yang dihadiri oleh 65 peserta ini dibuka langsung oleh Hilman Syarif, Wakil Dekan III FKep USK. Ia berharap kegiatan ini dapat dikembangkan dalam bentuk aksi yang lebih nyata.

“Kami berharap kegiatan seperti ini dikembangkan, tidak hanya dalam bentuk seminar namun boleh juga dalam bentuk actionnya. Intinya kami sangat mendukung kegiatan ini,” jelasnya.

Selanjutnya, Ridho Rinaldi, S.TP selaku pemateri memaparkan materi tentang manajemen advokasi. Ia juga memaparkan tahapan sebelum melakukan advokasi.

“Ada beberapa tahapan dalam melakukan advokasi yaitu menentukan masalah terlebih dahulu dengan melihat ada berapa masalahnya,  menentukan issue dan tidak boleh sembarang issue yang diangkat, lalu mengumpulkan data atau bukti di lapangan, menganalisis data dan melakukan pengkajian bersama, setelah hal itu dilakukan maka harus juga membangun jaringan dengan berbagai pihak, perlu juga tahapan menyusun strategi sebelum melakukan aksi dan yang terakhir adalah monitoring dan evalusai,” paparnya.

Ia juga menambahkan hal-hal yang harus diperhatikan ketika kita melakukan audiensi dengan pihak yang terlibat ketika kita ingin melakukan advokasi.

“Hal yang pertama yaitu persiapkan mental yang kuat, kita juga harus memiliki kemampuan berbicara dengan baik, lalu kita sampaikan maksud dan tujuan dengan jelas dan tepat, sampaikan sebab dan akibat, yang paling penting itu adalah mengontrol emosi diri, memberikan statement yang meyakinkan dan juga jangan sampai merusak hubungan,” tutupnya.[]

Editor: Indah Latifa