Siti Maryam Purba|DETaK
Darussalam – Tim Zet Ef Course Program Inovasi Produk Mahasiswa (PIPM) Universitas Syiah Kuala (USK) adakan TOEFL Bootcamp di BBC Lamyong Kecamatan Darussalam pada 29 Oktober 2022. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 09.30-21.00 WIB, dibuka langsung oleh Yurda Marvita dosen pembimbing Tim PIPM Zet Ef Course sekaligus dosen di Program Studi Teknik Geofisika USK.
Kegiatan yang berlangsung satu harian ini membahas 3 bagian TOEFL yakni listening momprehension yang disampaikan oleh Tomi Mandala (Penerjemah dan Juru Bahasa), grammer structure and written expression oleh Rosha Hayati (Alumni Pendidikan Bahasa Inggris IAIN Ar-Raniry), serta reading comprehension oleh Cut Andraina Yasmine (Wirausahawan dan Guru Privat Bahasa Innggris)
Zamna Fauzan selaku Founder-CEO Zet Ef Course mengungkapkan bahwa kegiatan mengemas pembelajaran TOEFL dengan nuansa kemah ini pertama kalinya di Aceh.
“Ini pertama di Aceh, mengemas pembelajaran dengan nuansa kemah. Kembali lagi ke tujuan awal, Zet Ef Course hadir untuk meminimalisir anggapan bahwa Bahasa Inggris itu menakutkan dan bahkan tidak penting.” jelasnya.
Kegiatan ini melibatkan 18 orang peserta dan 14 orang panitia, baik yang berasal dari tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) hingga mahasiswa berbagai kampus di Banda Aceh dan Aceh Besar.
Henita Natania Saraswati salah satu peserta mengungkapkan bahwa program TOEFL Bootcamp Zet Ef Course menjadi wadah bagi dirinya dalam menambah skill Bahasa Inggris serta menjadi komparator diri untuk melatih kemampuan Bahasa Inggrisnya menjadi lebih baik lagi.
“Kalau aku pribadi aku seneng sekali ya ikut kegiatan ini, karena aku jadi tau gitu sebenarnya selama ini aku salahnya di mana gitu, disini aku juga belajar dengan orang-orang asing yang ternyata memiliki problem Bahasa Inggris yang sama kayak aku. Jadi dengan sharing satu dengan yang lainnya, Jadi ada keberanian untuk aku belajar Bahasa Inggris lagi gitu, pengen sih ikut lagi tahun depan.” ujar Mahasiswa Teknik Geofisika USK Angkatan 2022 tersebut.
Di akhir Yaumil Farah Alyssa selaku Panitia mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada UPT Kewirausahaan USK atas wadah dan kesempatan yang diberikan kepada mahasiswa untuk berkreasi dan berinovasi.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada UPT Kewirausahaan USK yang telah memberikan wadah dan kesempatan bagi kami mahasiswa dalam berkreasi dan berinovasi untuk saling memberikan manfaat baik untuk kami mahasiswa dan masyarakat sekitar,” tutupnya. []
Editor: Indah Latifa