Nurmutia [AM] | DETaK
Darussalam – Himpunan Mahasiswa Fisika (Himafi) selenggarakan seminar Pra-Nikah yang merupakan bagian dari kegiatan “Presure 3” jurusan Fisika, Sabtu 17 Mei 2014 di Auditorium FKIP lantai 3 Universitas Syiah Kuala. Dengan tema “ Jomblo Bermartabat, Married Bermanfaat”. Seminar ini menghadirkan pemateri pasangan suami istri, Dr.rer.nat. Ilham Maulana, S.Si yang merupakan dosen MIPA Kimia,Universitas Syiah Kuala dan Beby Haryanti Dewi yang seorang penulis.
Seminar ini bertujuan untuk mendidik mahasiswa agar siap menikah dan merubah perspektif tentang pernikahan yang selama ini terlalu sederhana. Kebanyakan mahasiswa sekarang beranggapan bahwa yang harus dilakukan sebelum menikah itu hanya kuliah, cari kerja, cari jodoh dan menikah. “Pada kenyataannya tidak semudah itu, untuk mendapatkan jodoh yang terbaik itu harus dimulai dari sekarang, persiapkan segala macamnya baik dari akhlaknya, mentalnya dan lain-lain” ungkap ketua panitia M. Isnaini Ma’arif menjelaskan kepada detakusk.com.
Menurutnya setelah diadakan seminar ini maka diharapkan pertama, pergaulan bebas dapat diminimalisir terutama di Aceh yang berlandaskan syariat Islam. Kedua, diharapkan kepada mahasiswa untuk dapat memahami bahwa menikah itu tidak terlalu ekstrim dan santai saja dalam menghadapinya tapi harus dipersiapkan dari sekarang dengan sebaik mungkin.[]
Editor : Indri Maulina