Rahmat Taufik | DETaK
Darussalam – Pemilihan Raya Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (Pemira FK Unsyiah) untuk memilih ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) yang ada di Fakultas itu sudah selesai dilaksanakan pada Kamis (3/11/2011) sore di belakang gedung Petronas FK Unsyiah. Hasilnya, setiap HMJ yang ada di Fakultas kedokteran ini sekarang sudah mempunyai ketua terpilih yang baru.
Untuk Himpunan Mahasiswa Keperawatan (Himakep), Pemira dimenangkan oleh Ruzwar Wahyudi dengan jumlah 315 suara. Ia unggul atas pesaingnya, M. Hafiz Makruf yang mengumpulkan 245 suara.
Sementara Himpunan Mahasiswa Kedokteran Gigi (Himakagi), suara terbanyak diperoleh oleh kandidat nomor urut dua, Muhammad Khaldun. Ia menyisihkan Irmi Fatria dengan jumlah suara 179 berbanding 101.
Sedangkan untuk Himpunan Mahasiswa Psikologi (Himapsi), Ahmad Gusra berhasil meraup 120 suara. Jumlah ini sudah cukup untuk mengantarnya sebagai ketua Himapsi karena Oyami Iwansarama, kandidat lainnya hanya mengantongi 67 suara.
Pemira ketua HMJ ini dilakukan secara serentak antar ketiga program studi. Alasannya, kata Eva Junita, ketua Komisi Pemilihan Raya (KPR) FK Unsyiah agar Pemira HMJ itu dapat berjalan lebih efektif dan efesien.
“Bagi yang terpilih, semoga mereka bisa membangun Himpunan masing-masing ke arah yang lebih baik supaya dapat lebih bermanfaat bagi mahasiswa,” harap Eva. []