Darussalam – Fakultas Ilmu Sosial Dan Politik (FISIP) Unsyiah mengadakan kuliah umum dan bedah buku, Selasa, (29/10/2013). Kuliah umum yang berlangsung di Aula kampus tersebut diisi oleh Dr.Gun Gun Heryanto,Msi penulis buku dan Dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta dan Dr.H.Ajidar Matsyah,LC.MA, dosen Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
Gun gun mengatakan bahwa Saat ini Indonesia sudah bisa dikategorikan masuk ke dalam golongan sistem perpolitik yang modern, “akan tetapi ironisnya penerapan dan implementasi politik modern itu sendiri masih kurang baik dan belum berjalan sebagaimana,” terangnya.
Menurutnya, dalam mengelola politik modern secara lebih humanis itu harus dipahami sebagai kekhususan proses public relations yang berupaya membangun komunikasi public internal/eksternal organisasi dalam suatu lingkungan politik, “melibatkan komponen-komponen dan sumber daya politik, mengelola sejumlah isu agar mendapat perhatian. dilakukan secara sistematis, terancana, terarah, dan juga untuk memperoleh kesepahaman mutual understanding dengan berbagai pihak dalam mewujudkan tujuan politik dari sebuah organisasi,” jelasnya.
Selain itu, dikuliah umum tersebut dilanjutkan dengan bedah buku yang berjudul Public Relatations Politic. Menurut Ajidar, buku tersebut bemanfaat dalam memberikan pemahaman dan pencerahan tentang gejolak yang saat ini menimpa dunia perpolitikan Indonesia. “Lebih tepat diberi nama komunikasi politik karena buku ini perpaduan antara dua disiplin ilmu, yaitu ilmu komunikasi dan ilmu politik,” pungkas Ajidar.[]