Beranda Headline Babe Cabita: Stand Up di Banda Aceh, Ini Rekor Bagi Aku

Babe Cabita: Stand Up di Banda Aceh, Ini Rekor Bagi Aku

BERBAGI

Murti Ali Lingga | DETaK

Babe Cabita, saat Stand Up Comedy di Gedung AAC Dayan Dawood, Unsyiah, Sabtu malam, 28 Maret 2015. Ia merupakan juara Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV musim ketiga pada tahun 2013 dan aktor film bergenre komedi (Riska Iwantoni/DETaK)

Darussalam – Comic nasional Babe Cabita, pecahkan rekor pribadinya saat Stand Up di Banda Aceh Sabtu, 28 Maret 2015.

“Ini rekor pribadi bagi aku. Karena sepanjang sejarah aku tampil, baru kali ini penontonya hampir 1.500 orang. Waktu aku tampil di Pekan Baru penontunya cuma 800 orang. Jadi ini adalah rekor,” kata Babe Cabita, usai menghibur penonton di Gedung AAC Dayan Dawood Unsyiah.

Iklan Souvenir DETaK

Babe mengaku saat tampil di awal, ia merasa gugup. “Tadi di awal-awal aku sempat gugup dan deg-degan juga, karena banyak yang bilang di sini (Aceh) susah bawa materi yang agak nge-blue,” sebut Babe. (lihat juga: DETaK TV – Comic Nasional Tampil di Stand Up Comedy Aceh)

Lebih lanjut comic kelahiran Medan ini mengatakan, ia beralasan jika membawakan meteri yang aman takut penton rugi dan kecewa. “Jadi kalau meteri aku di on air TV, pasti sudah tersebar di Youtube semua. Kalau saya bawakan itu lagi, takut penonton bisa rugi dan pasti kecewa,” terangnya. (lihat juga: Ada ‘Babe’ di Gedung AAC Dayan Dawood Unsyiah)

Ini merupakan rekor juga buat komunitas Stand Up Aceh, sambung dia, karena sudah bisa membuat kegiatan ini. Ia berharap comic-comic Aceh sering tampil di luar, jangan jadi tuan rumah selalu. “Kalau bisa comic yang Aceh sering tampil juga di luar. Jangan jadi tuan rumah selalu, bisa ke Medan, agar jam terbangnya makin baik,” harapnya.[]

Editor: M. Fajali Iqbal