Anggita Rezki Amelia | DETaK
Darussalam – Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, optimis Indonesia akan maju sepuluh tahun akan datang, dengan pendapatan perkapita sekitar 9500 dolar Amerika. “We can do it!,” sebut Dahlan sebanyak dua kali dalam kuliah umumnya di Gedung AAC Dayan Dawood Unsyiah, Minggu (2/9/12).
Dalam kuliah umumnya, Dahlan menyebutkan, angka kemiskinan di Indonesia kini mencapai 36 juta jiwa. “Sekarang sudah mencapai 136 juta orang yang tidak lagi miskin di Indonesia, ini modal negara untuk naik kelas lebih maju,” ucap Dahlan.
Ia menghimbau kepada seluruh mahasiswa yang hadir pada kuliah umum tersebut untuk dapat meningkatkan kemampuan intelektualitas, pengalaman hidup yang matang, juga fisik yang baik dalam menghadapi 10 tahun yang akan datang. “Karena diusia 30 tahun itulah puncak kehidupan seorang manusia,” tambahnya.
Kuliah umum tersebut mengangkat tema tentang politik, pemerintahan, dan kewirausahaan. Disela-sela kuliahnya, Dahlan membeberkan tentang dirinya dihadapan mahasiswa Unsyiah dan beberapa perwakilan perguruan tinggi yang ada di Aceh. “Saya ini alumni Madrasah Ibtidayah dan kuliah juga hanya sampai semester 2 saja,” ungkapnya tertawa. Ia juga berharap, generasi muda dapat mewujudkan impian sepuluh tahun ke depan menjadi kenyataan.[]