Riska Iwantoni | DETaK
Medan – Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Dinamika IAIN Sumatera Utara hari ini membuka Pelatihan Nasional Pers Mahasiswa (PeNa PersMa) dengan tajuk “Jurnalisme Bencana” yang berlangsung aula kampus tersebut, Kamis, 16 Oktober 2014.
Dalam PeNa PersMa ini, hadir Wakil Walikota Sumatera Utara yang diwakili oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi, Darussalam Agus Pohan.
“Saya sangat mengapresiasi dan mendukung penuh acara ini. Mudah-mudahan selama kegiatan 4 hari ini dapat bermanfaat bagi peserta,” katanya dalam pidato sambutannya.
Sementara itu, Wakil Rektor I IAIN Sumatera Utara, Hasan Ashari berpendapat, PersMa adalah bagian dari generasi minoritas.
“Peserta dalam pelatihan seperti ini adalah generasi minoritas jurnalistik,” tandas Hasan saat membuka PeNa PersMa.
Selain itu, alumni dan senior Dinamika juga turut hadir dalam pembukaan ini. Hal ini juga sebagai simbol untuk memperingati ulang tahun LPM Dinamika yang jatuh pada hari ini genap berusia 21 tahun.
Ketua panitia, Edo Putra mengatakan, tujuan utama PeNa PersMa ini adalah sebagai wujud dari silaturrahmi LPM se-Indonesia. ”Alhamdulillah, Dinamika sudah tiga kali berturut-turut melaksanakan PJTLN (Pelatihan Jurnallistik Tingkat Lanjut Nasional),” katanya.
Sebelum PeNa PersMa dibuka, berbagai rangkaian acara lomba seperti rangking 1, tulis artikel, karikatur, presenter, dan lainnya juga mewarnai rangkaian acara yang dirangkum dalam “Pekan Kreativitas” terhitung sejak 14 Oktober kemarin.[]
Editor: Hilda Rahmazani