Beranda Siaran Pers ODC Unsyiah Peringati Coral Day 2016 dengan Seminar

ODC Unsyiah Peringati Coral Day 2016 dengan Seminar

BERBAGI
Dok. ADC

Siaran Pers | DETaK

Darussalam – Ocean Diving club Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Syiah Kuala telah melaksanakan kegiatan seminar Coral Day 2016. Kegiatan ini merupakan salah satu agenda tahunan ODC dalam memperingati Hari Karang se-Indonesia atau Coral day. Tema yang diangkat oleh ODC kali ini yaitu “Save Coral Reef For The Better Future”.

Kegiatan ini mendapatkan dukungan dari Yayasan Lamjabat, AID Still Required, Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Syiah Kuala, dan Kementrian Kelautan dan Perikanan.“

Iklan Souvenir DETaK

Terlaksananya kegiatan seminar Coral Day ini juga berkat kerja keras dari seluruh panitia dan anggota Ocean Diving Club, sehingga kegiatan seminar Coral Day ini dapat terlaksana dengan baik,” kata ketua panitia Coral Day, Rabu, 11 Mei 2016.

Seminar ini diikuti oleh pelajar, mahasiswa, dosen, serta nelayan dari beberapa Kecamatan di Aceh Besar. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan ekosistem terumbu karang kepada masyarakat Aceh, dan mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam menjaga dan melindungi ekosistem terumbu karang.

Seminar Coral Day ini diisi oleh 3 orang pemateri yang merupakan ahli di bidang Kelauan dan Perikanan, Pemateri tersebut yaitu Maria Ulfah, M.Si (Dosen Fakultas Kelautan dan Perikanan), Khairul Anwar M.Pi.,MM (Direktorat Jendral Pemanfaatan Sumberdaya Ikan Kementrian Kelautan dan Perikanan), dan Ahmad Mukminin, S.Pi (Wildlife Conservation Society).

Kondisi geografis Aceh yang dikelilingi oleh laut dan sebagian besar masyarakat pesisir menggantungkan hidupnya di laut. Namun, masih banyak masyarakat yang belum mengenal dan memahami ekosistem terumbu karang. Maka dari itu, Ocean Diving Club merasa memiliki tanggungjawab terhadap masyarakat dalam memperkenalkan dan mengajak masyarakat untuk melestarikan ekosistem terumbu karang. Dengan diadakannya seminar Coral Day ini, kami berharap agar masyarakat dapat lebih mengetahui dan memahami betapa pentingnya ekosistem terumbu karang bagi kehidupan mereka, dan bersama-sama menjaga dan melestarikan ekosistem terumbu karang demi keberlanjutan kehidupan lingkungan di laut.

“Semoga dengan diadakannya Seminar Coral Day ini, dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Aceh dalam menjaga lingkungan, terutama ekosistem terumbu karang dan menambahkan rasa kepedulian terhadap sesama makhluk hidup” tambahnya..

Dari kegiatan seminar ini dapat dilihat antusias dan respon yang cukup baik dari peserta seminar Coral Day ini, hal ini terlihat dari banyaknya peserta yang mengajukan pertanyaan kepada pemateri. Bahkan seorang nelayan yang berasal dari daerah Lampuuk Kabupaten Aceh Besar menyampaikan keluh kesahnya mengenai kondisi lingkungan laut di daerahnya yang sudah tidak bagus lagi.

Dengan adanya pendapat dan saran-saran yang baik dari para pemateri, seluruh peserta dapat mengaplikasikannya untuk dapat menjaga kelestarian lingkungan laut. Selain itu diharapkan juga para peserta dapat berbagi ilmu pengetahuan yang telah didapat dari seminar ini.[]

Editor: Dinda Triani