Beranda Siaran Pers HMI FH Unsyiah Adakan LK-I

HMI FH Unsyiah Adakan LK-I

BERBAGI

Banda Aceh – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Fakultas Hukum (FH) Unsyiah melaksanakan Serangkaian kegiatan Basic Training Latihan kader I (LK-I) setingkat kota Banda Aceh yang dilaksanakan pada tanggal 23-27 November 2011. Kegiatan ini  diikuti oleh beberapa fakultas di Unsyiah, FH Unsyiah, Prodi Ilmu Keperawatan (PSIK) Fakultas Kedokteran (FK), Fakultas Kedokteran Hewan (FKH), Program Diploma Pendidikan Kesekretariatan Fakultas Ekonomi (PDPK FE). Kegiatan ini  disambut baik oleh masyarakat Se-kota Banda Aceh.

Masyarakat mengumpulkan nasi bungkus dari satu rumah ke rumah yang lain yang disebut sebagai “nasi ummat”, yaitu nasi yang disumbangkan oleh masyarakat desa setempat dalam kegiatan tersebut. Ada 6 desa yang berpatisipasi dalam menyuksekan kegiatan basic training HMI  antara lain: Majelis Taklim Sektor Timur Darussalam, Majelis Taklim Lamnyong, Rukoh, Gampong Laksana, Gampong Lampulo, Gampong Peunayong dan Gampong Lamtemen.

Alta Zaini, geuchik (Kepala Desa) Lampulo sekaligus ketua Asosiasi Geuchik Kecamatan Kuta Alam (Asokulam) dan ketua II Asosiasi Keuchik Kota Banda Aceh mengatakan bahwa ia mendukung kegiatan itu dan akan mengkomunikasikan hal itu ke geusyik-geusyik di kota Banda Aceh untuk menyukseskan kegiatan tersebut.

Iklan Souvenir DETaK

Sementara Indra Abidin, ketua umum HMI Komisariat FH Unsyiah mengatakan pengurus beserta seluruh panitia mengucapkan terimakasih banyak kepada masyarakat kota Banda Aceh yang membantu dan berpartisipasi menyukseskan  kegiatan basic training LK-I ketiga HMI Komisariat FH Unsyiah itu. “Semoga para peserta dapat mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang dibutuhkan oleh masyarakat untuk dapat mengadvokasi permasalahan-permasalahan yang dihadapi masyarakat Banda Aceh khususnya dan Aceh umumnya,” tutupnya. [SP]