|

Teknik Elektro Adakan Sibaroe

DETaK | Darussalam – Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro Universitas Syiah Kuala (Himatektro Unsyiah) adakan Silaturrahmi Aneuk Baroe (Sibaroe) untuk mahasiswa angkatan 2010 dan angkatan 2011.

Acara yang diikuti oleh 130 mahasiswa baru itu dilaksanakan selama dua hari, Sabtu (15/10/2011) di Balee Kereukon Fakultas Teknik dan Minggu (16/10/2011) di Telaga Biru dengan tema “Mempererat Silaturrahmi, Ciptakan Lingkungan Bersih”.

Ketua panitia, Abdul Muthalib mengatakan, pada hari pertama peserta mengikuti perkenalan laboratorium Teknik Elektro dan pada hari kedua peserta akan diajak mengikuti bakti sosial di Telaga Biru, setelah itu mahasiswa baru nanti akan di-peusijuek (ditepungtawari, -red) oleh seniornya.

“Ini merupakan acara silaturrahmi mahasiswa lama (senior, -red) dengan mahasiswa baru. Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan Teknik Elektro kepada mahasiswa baru,”  ujar Muthalib.

Muthalib menambahkan, hal tersebut merupakan acara tahunan Himatektro yang dilakukan setiap awal tahun ajaran baru dan wajib diikuti oleh semua mahasiswa angkatan muda. “Setelah mengikuti acara ini nanti mahasiswa tahu lebih banyak tentang teknik elektro dan saling mengenal antar sesama mahasiswa teknik elektro,” tutupnya. [Sayed Jamaluddin]

VN:F [1.9.4_1102]
Rating: 10.0/10 (5 votes cast)
VN:F [1.9.4_1102]
Rating: +2 (from 2 votes)
Teknik Elektro Adakan Sibaroe, 10.0 out of 10 based on 5 ratings

Short URL: https://detak-unsyiah.com/?p=2993

Posted by redaksi on Oct 15 2011. Filed under HEADLINE, UTAMA. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response or trackback to this entry

Leave a Reply

Recently Commented

  • redaksi: Kami minta maaf telah terjadi kesalahan pengetikan nama. Seharusnya dalam berita tersebut tertulis nama...
  • guest: maaf, nama nama ketua panitia AEF bukan Reza tapi “Wendi Septian”
  • aneuk aceh: nyan lagee nyan lah…sama2 ta meu bantu, sama2 ta meubila… nyan bek cuma keu masyarakat...
  • aneuk gampoeng: semoga konser di negeri syariah,,,yang nonton “Cinta Gila” benar2 gila’ dan ‘Kupinang Kau...
  • si anak brandal: baju kok biru tu wak….malu lah…masak pake almamater,biru pulak...