Fisip Unsyiah akan Sosialisasikan Pendidikan Hidup Sehat

By on November 22, 2012
Tweet
Pin It
Tweet
Pin It

Roza Zulfira [AM] |DETaK

(Foto: Istimewa)

Darussalam – Memperingati Hari Anak Internasional, BEM FISIP Unsyiah bekerjasama dengan Unit Kegiatan Mahasiswa Pintu Rimba akan mengadakan Fisip Care For Children (FCFC). 30 relawan berpartisipasi dalam acara ini, mereka akan mensosialisasikan kepada anak-anak tentang pentingnya pendidikan dan hidup sehat.

Acara digelar selama empat hari, 22 sampai 25 November 2012. “Tanggal 22 sampai 23 agenda acaranya itu berupa pembekalan kepercayaan diri anak-anak, memperkenalkan cara hidup sehat dan bagaimana realisasi kedua hal itu dalam kehidupan masyarakat,” ujar ketua panitia, Nurrahmat Sidiq, Rabu (22/11/2012).

Sidiq menambahkan, acara ini dilaksanakan didua tempat: Kampung Jawa dan tempat bersejarah di Aceh, seperti Museum Tsunami. “Kita harap ini dapat menambah pengetahuan anak-anak tentang sejarah dan budaya Aceh,” tambahnya.[]

redaktur_magang2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

You may use these HTML tags and attributes: