Beranda Terkini Aksi Memukau ‘KOPER B’KAS’ Tutup Art Exhibition

Aksi Memukau ‘KOPER B’KAS’ Tutup Art Exhibition

BERBAGI
Penampilan Koper B'Kas (Fazrina Nabillah [AM]DETaK)

Fazrina Nabillah [AM] | DETaK

Darussalam – Closing Ceremony Art Exhibition yang digelar di AAC Dayan Dawood, 27 April 2016, sukses memikat para hadirin, selain penampilan dari beberapa mahasiswa pertukaran pelajar Korea dari University of Nation Jeju, acara ini juga ikut dimeriahkan oleh Koper B’kas, grup musik perkusi barang bekas Teknik Unsyiah.

Sebagai penutup, Koper B’kas menghibur para penonton dengan kelihaian mereka memainkan drum stick. Khairunnisa, salah satu mahasiswa yang hadir dalam acara penutupan mengaku terkesan dengan penampilan Koper B’kas yang menurutnya sangat kreatif dan menghibur.

Iklan Souvenir DETaK

“Menurut saya penampilannya keren, serta kreatif, barang-barang bekas bisa dijadikan media dalam berkarya. Penampilannya juga sangat menghibur” Komentar kharunnisa.

Muhammad Haikal, anggota dari Koper Bekas merasa sangat senang dapat tampil di acara penutupan ini. “Alhamdulillah penampilannya lancar. Kami senang bisa tampil di sini”, ucap Haikal

Diakuinya, penampilan Koper Bekas sebagai penutup acara Art Exhibition merupakan penampilan dadakan. Mereka hanya mempersiapkannya dalam semalaman. Meskipun begitu, penampilan mereka tetap berjalan lancar dan mendapatkan apresiasi luar biasa dari penonton berupa tepuk tangan dan sorakan yang meriah.[]

Editor : Dinda Triani