Beranda Pemira Unsyiah Paslon Nomor Urut 2 Unggul di FP dengan Perolehan 1.652 Suara ...

Paslon Nomor Urut 2 Unggul di FP dengan Perolehan 1.652 Suara  

Ilustrasi pemira Unsyiah 2019. (Arie Mawardi/DETaK. 17/12/2019)
loading...

Hadis Fadillah [AM] | DETaK

Darussalam- Penghitungan perolehan suara di tiga TPS Fakultas Pertanian telah selesai pada Selasa, 17 Desember 2019 pukul 17.50 wib. Dari hasil tersebut, paslon nomor urut 2 unggul dari paslon nomor urut 1.

Paslon nomor urut 1 memperoleh sebanyak 131 suara sedangkan paslon nomor urut 2 memperoleh sebanyak 1.652 suara. Adapun total suara rusak sebanyak 54 suara, dan suara golput sebanyak 415 suara.

loading...

Permata Salsa As-syifa, mahasiswi Jurusan Teknologi Hasil Pertanian leting 2017 yang sudah mengikuti tiga kali pemira mengatakan bahwa dirinya merasa tertantang akan adanya pemira. Menurutnya, pemira ini merupakan wadah untuk memilih pemimpin yang akan membawa masa depan Unsyiah.

“Ya rasanya deg-degan, pemira tiap tahun itu rasanya berbeda-beda tergantung bagaimana paslonnya. Persaingan paslonnya itu akan dipengaruhi oleh perasaan di pemira tersebut. Untuk pemira tahun ini, kurang seantusias tahun lalu, kampanyenya kurang meriah,” tuturnya.

Pemira di fakultas pertanian diakhiri dengan foto bersama oleh Dekan Pertanian, Wakil Dekan I, Wakil Dekan III, serta panitia yang terlibat. []

Editor: Nurul Hasanah