Beranda Headline Unsyiah Gelar Raker Tahunan di Lhokseumawe

Unsyiah Gelar Raker Tahunan di Lhokseumawe

BERBAGI

Sayed Jamaluddin | DETaK

Darussalam – Unsyiah kembali menggelar rapat kerja (Raker) tahunan di Kota Lhokseumawe, Jumat 15 hingga Sabtu 16 Februari 2013 di Hotel Lindo Graha, Kota Lhokseumawe. Raker yang membahas kebijakan universitas untuk tahun 2014 mendatang ini dibuka langsung oleh Rektor Unsyiah Samsul Rizal. Turut juga hadir dalam acara tersebut Rektor Unimal dan Direktur Politeknik Lhokseumawe.

Raker tahunan ini dipimpin langsung oleh Rektor Unsyiah. Pejabat Unsyiah yang ikut hadir adalah para pembantu rektor, kepala biro, kepala lembaga dan badan, para guru besar, serta pejabat teras lainnya. Selain itu, dekan dan seluruh pembantu dekan di lingkup Unsyiah juga ikut serta.

Iklan Souvenir DETaK

Rombongan pejabat Unsyiah dan peserta yang ikut dalam rapat kerja ini mulai berangkat ke Kota Lhokseumawe, Jumat (15/2/2013) pagi. Sedangkan pembukaan acara rapat kerja berlangsung pada Jumat malam, mulai pukul 20.00 hingga pukul 23.00 Wib.

Rektor Unsyiah Samsul Rizal mengatakan, setiap tahun Unsyiah selalu melakukan rapat kerja dan selalu dilakukan di daerah-daerah. “Tujuannya agar semua bisa berkumpul sehingga bisa fokus untuk memikirkan rencana kegiatan yang matang untuk tahun 2014,” katanya.

“Raker ini merupakan kegiatan rutinitas setiap tahunnya yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan akademik dan mutu lulusan,” ujar Samsul Rizal.

Sementara itu, lanjut rektor, di Banda Aceh kita disibukkan dengan tugas masing-masing, sehingga banyak yang tidak bisa fokus untuk ikut rapat kerja. Ia juga mengatakan, dengan pelaksanaan rapat kerja ini juga akan banyak informasi yang diperoleh dari daerah tersebut yang bisa dijadikan sebagai dasar pengambilan kebijakan Unsyiah di masa mendatang. Samsul berharap, raker ini akan melahirkan rencana kerja yang matang untuk masa depan.[]