Beranda Headline Temukan Ragam Musik Etnik Aceh Kontemporer Berkelas dalam Puncak Kegiatan Ini

Temukan Ragam Musik Etnik Aceh Kontemporer Berkelas dalam Puncak Kegiatan Ini

BERBAGI
(Ist.)

Maisyarah Rita | DETaK

Darussalam– Puncak kegiatan Aceh Musik Festival (AMF) 2017 yang menyajikan pergelaran musik etnik Aceh kontemporer berkelas akan digelar pada Sabtu, 28 Oktober 2017 mendatang. Kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung sejak pukul 16.00-23.00 WIB di Gedung AAC Dayan Dawood Universitas Syiah Kuala (Usnyiah) Banda Aceh.

Kegiatan yang ditenggarai oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membuka ruang ekspresi bagi musisi muda Aceh dalam menggali dan mengembangkan kekayaan musik etnik tertentu. Selain itu, penyelenggaraan festival ini diharapkan dapat menjadi wadah inisiasi musisi Aceh untuk berkarya dalam menciptakan musik etnik modern Aceh sebagai bagian dari atraksi seni dan budaya Aceh untuk mendukung kemajuan pariwisata Aceh.

Iklan Souvenir DETaK

“Kita perlu memberikan ruang ekspresi dan inovasi  bagi musisi-musisi muda di Aceh untuk menggali dan mengembangkan kekayaan musik etnik tersebut. Sehingga mereka di masa akan datang dapat  melahirkan karya-karya musik kontemporer yang berbasis etnik Aceh,” ungkap Salman Varisi selaku Koordinator Even AMF 2017.

Dikutip dari laman juknis kegiatan AMF 2017 bahwa persiapan tahap pelaksanaan kegiatan yang telah berlangsung sejak dua bulan belakangan ini, akan menghadirkan 14 tampilan peserta even yang telah dinyatakan lolos tahap seleksi karya pada 11-16 Oktober 2017 lalu, yang siap memperebutkan juara dan beragam nominasi menarik lainnya.

Pada pelaksanaan puncak kegiatan yang terbuka bagi masyarakat umum ini, acara diharapkan dapat menjadi ajang pertunjukan kepada masyarakat tentang kekayaan dan keragaman musik etnik Aceh, serta masyarakat diajak sekaligus untuk menjadi saksi lahirnya calon musisi muda Aceh yang menyuguhkan karya siap bersaing dikancah blantika musik nasional dan mancanegara di kemudian hari. Oleh karena itu, masyarakat Aceh wilayah Banda Aceh dan sekitarnya, diajak untuk dapat menyaksikan pergelaran festival musisi muda yang tumbuh dari antusiasme karya, khusus disuguhkan pada hari pelaksanaan puncak kegiatan yang bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda. []

Editor: Dinda Triani