Beranda Headline MPBSI Unsyiah Gelar Seminar Pendidikan Karakter

MPBSI Unsyiah Gelar Seminar Pendidikan Karakter

BERBAGI

Raihan Nusyur (AM) | DETaK

Darussalam – Forum Mahasiswa Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (MPBSI) Program Pascasarjana Unsyiah bekerja sama dengan Gelanggang Mahasiswa Sastra Indonesia FKIP Unsyiah kembali mengadakan seminar nasional dalam rangka Bulan Bahasa 2012, di Auditorium FKIP Unsyiah, Banda Aceh, Jumat (16/11/2012). Seminar ini mengangkat tema “Integrasi Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia”.

Wirduna Tripa, ketua panitia, mengatakan seminar ini bertujuan untuk memberi wawasan dan pola-pola penerapan pendidikan karakter di sekolah.

Iklan Souvenir DETaK

Pantauan DETaK, acara yang beralangsung dari pukul 08.30 sampai pukul 16.30 WIB ini dihadiri oleh sekitar 320 peserta.

Wirduna berharap peserta dapat mengimplementasikan ilmu-ilmu yang didapat dalam seminar ini sebagai bahan pembelajaran dalam kegiatan belajanr-mengajar di sekolah. “Bukan iming-iming sertifikat (belaka),” tutupnya. []