Riska Iwantoni | DETaK
Banda Aceh – Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMAKASI) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Unsyiah kembali menggelar kunjungan ke media lokal ACEH TV dan mengisi acara “Kupi Beungeh”, Kamis, 30 April 2015.
Kunjungan yang ke sekian kalinya ini bertujuan untuk menjalin keakraban mahasiswa terutama jurusan ilmu komunikasi dengan media televisi serta melihat secara langsung bagaimana proses dibalik siaran televisi.
“Tujuan dari kunjungan kita hari ini adalah upaya untuk mempererat hubungan mahasiswa dengan media, serta menjadi pembelajaran bagi mahasiswa jurusan ilmu komunikasi,” kata Bahariandi Mahardika, selaku ketua panitia kepada detakusk.com di sela-sela kunjungan.
Lanjutnya, ke depan kegiatan kunjungan seperti ini akan terus berlanjut ke beberapa media yang ada di Aceh seperti Metro TV, TVRI Aceh, dan media cetak Serambi Indonesia.
Sementara itu Ketua HIMAKASI, Iwan Sunarya mengatakan kegiatan ini adalah upaya himpunan mengajak mahasiswa untuk mengenal media lebih dekat serta membangun relasi dengan media.
“Umumnya kita di kampus hanya belajar teori, tapi tidak pernah melihat secara langsung praktiknya, disinilah kita berupaya mengajak mahasiswa untuk melihat media lebih dekat dan yang tak kalah penting adalah kita dapat membangun relasi dengan media.” Terangnya.
Pembawa acara “Kupi Beungeh” Rusli, mengaku sangat mengapresiasi kegiatan mahasiswa dalam kunjungannya ke media ACEH TV, dengan kegiatan tersebut ia mengharapkan mahasiswa dapat mengambil peran dari pembelajaran di kampus untuk dipraktikkan di ACEH TV.
“Saya senang sekali, tadi ada kunjungan dari mahasiswa ilmu komunikasi di acara kupi beungeh, karena saya sendiri bisa menambah ilmu pengetahuan tentang tugas-tugas mahasiswa ke depan nantinya,” ujar Rusli, yang aktif mengisi siaran hiburan di media ACEH TV tersebut.
Salah seorang mahasiswa peserta kunjungan mengatakan dengan adanya kegiatan tersebut banyak hal yang di dapat dari kunjungan media ini.
“Banyak sekali ya, kita di Aceh juga punya media lokal yang bisa memberi peluang bagi mahasiswa yang memiliki bakat seperti presenter, tadi juga kita dijelaskan bagaimana sebenarnya mekanisme dan cara kerja dibalik siaran televisi, banyak tahunya lah dengan kungjungan ini,” ucap Anisah, mahasiswi angkatan 2014 tersebut usai kunjungan.[]
Editor: Riyanti Herlita