Beranda Terkini PKK Unsyiah Sukses Selenggarakan Kuliah Umum Kewirausahaan

PKK Unsyiah Sukses Selenggarakan Kuliah Umum Kewirausahaan

Kuliah umum kewirausahawan PKK Unsyiah. 5/5/18. (Hummaira [AM]/ DETaK)
loading...

Hummaira [AM] | DETaK

Darussalam– Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) sukses menyelenggarakan Kuliah Umum Kewirausahaan dengan mengusungkan tema “Strategi Penggalian Potensi Wirausaha di Zaman Digital”, berlangsung di Auditorium lantai 3 FKIP pada Sabtu, 5 Mei 2018.

Kuliah Umum ini disampaikan oleh Ari Fadiati Wira Soetisna, selaku dosen Tata Boga Universitas Negeri Jakarta, juga sebagai praktisi kuliner, penulis buku, dan juga sebagai motivator kewirausahaan. Dalam materinya, Ari Fadiati menjelaskan penggalian potensi wirausaha di zaman digital sangat mudah dilakukan.

IKLAN
loading...


“Peran teknologi masuk ke semua kalangan dari presiden sampai tukang becak menggunakan handphone. Di zaman digital ini peluang wirausahaan lebih mudah. Sasaran untuk bisnis online mayoritasnya golongan muda dan yang melek teknologi,” ungkapnya.

Rosmala Dewi, selaku Ketua Panitia kuliah umum dan juga sebagai dosen PKK Unsyiah mengatakan tujuan diadakan kuliah umum ini adalah untuk membekali mahasiswa Tata Boga dalam kewirausahaan.

“Tujuan diadakan kuliah umum ini adalah untuk mengembangkan potensi mahasiswa Tata Boga di bidang kewirausahaan, kami berharap alumni kami bisa menjadi wirausaha nantinya setelah kuliah apalagi peluang PNS sekarang sangat kecil,” katanya.

Rosmala juga menambahkan bahwa kuliah umum ini adalah dana dari Bantuan Opersional Perguruan Tinggi Negeri (BOPTN).

“Kuliah umum ini didanai oleh BOPTN yang disalurkan dari Dikti yang kami ajukan lewat permohonan, yang salah satunya diharapkan untuk mengadakan kuliah umum dan kami juga telah mengajukan untuk tahun depan akan mengadakan kuliah tamu,” tutupnya. []

Editor : Missnur Refasesa