Beranda Headline Milad KSR PMI Unsyiah Diawali dengan Water Rescue

Milad KSR PMI Unsyiah Diawali dengan Water Rescue

BERBAGI
sedang melakukan simulasi pemeriksaan dan RJP kepada korban. (Riska Iwantoni/DETaK)

Riska Iwantoni | DETaK

sedang melakukan simulasi pemeriksaan dan RJP kepada korban. (Riska Iwantoni/DETaK)
sedang melakukan simulasi pemeriksaan dan RJP kepada korban. (Riska Iwantoni/DETaK)

Darussalam – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Korps Sukarela (KSR) PMI Unit 01 Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Banda Aceh dalam rangka menyambut miladnya yang ke-20 akan menyelenggarakan rangakaian kegiatan selama satu bulan kedepan.

Kegiatan bertajuk “Menuju 20 tahun Pengabdian” tersebut diawali dengan Water Rescue di sungai lamnyong Banda Aceh pada Sabtu, 23 Mei 2015. Semantara kegiatan seperti lintas terampil relawan muda, futsal, donor darah akbar, penanaman 200 magrove dan lainnya akan dilaksanakan di tempat dan waktu yang berbeda sampai 7 juni mendatang.

Iklan Souvenir DETaK

“Pelatihan ini sebagai pengembangan kapasitas relawan KSR di Perguruan Tinggi, dan ini juga menjadi kurikulum khusus tapi kita sesuaikan dengan kebutuhan, mengingat Aceh daerah rawan banjir,” papar Fauzi Husaidi, pelatih yang juga Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Provinsi Aceh kepada detakusk.com Sabtu, 23 Mei 2015.

Simulasi yang bertujuan untuk menguasai sistim penyelamatan korban di perairan ini diikuti oleh empat Perguruan Tinggi di Aceh, diantaranya UIN Ar-Raniry, Unmuha, Serambi Mekkah, dan Unsyiah.

“Ada momen yang tak terlupakan pada kegiatan seperti ini, yaitu silaturahmi antar KSR. Harapannya mudah-mudahan pihak pemerintah bisa mengerti apa yang kita butuhkan dan yang terpentinga adalah kegiatan seperti ini bisa terus berjalan kedepan,” kata Firman, salah satu anggota KSR yang mengikuti pelatihan di bawah jembatan lamyong itu.[]

Editor: M. Fajarli Iqbal