Beranda Headline Fosma Unsyiah Gelar Tutorial Jilbab

Fosma Unsyiah Gelar Tutorial Jilbab

BERBAGI
hijab class
(foto : Debby Ispandari [AM]/DETaK

Debby Ispandari [AM] | DETaK

Darussalam – Annisa Forum Silahturahmi Mahasiswa (Fosma) Unsyiah menggelar acara Beauty Hijab Class bertema “Make Your Beauty More and More” di Musola Assyifaa Unsyiah, Sabtu (25/5/2013).

Salah seorang panitia acara, Yati  menjelaskan, acara tersebut digelar untuk memberikan pelatihan keterampilan kepada mahasiswi Unsyiah. “Program kerja awal dibentuknya Annisa Fosma itu adalah taylor class (talas),” jelasnya.

Iklan Souvenir DETaK

Yati menambahkan, acara ini digelar karena terinspirasi dengan orang-orang Indonesia yang memiliki skill dan mampu  bekerja di luar negeri. “Salah satunya rame orang  Indonesia di luar negeri itu menjahit, jadi kita terinspirasi.  Mana tahu banyak mahasiswi Unsyiah pada khususnya yang mau melanjutkan S2 di luar negeri. Jadi mereka keluar dari Unsyiah ada sesuatu yang dibawa,” ujarnya.

Menurutnya, agenda tutorial jilbab ini berguna untuk menjalin ukhuwah islam antara sesama muslimah. “Dimana pun ukhuwah islam itu harus semakin kuat. Menciptakan ukhuwah itu sendiri juga banyak caranya, salah satunya seperti kegiatan ini,” tutupnya.[]