Beranda Headline BEM se-Unsyiah Kembali Audiensi dengan PR III Terkait Pemira

BEM se-Unsyiah Kembali Audiensi dengan PR III Terkait Pemira

BERBAGI

Reja Hidayat|DETaK

(Foto: Reja Hidayat/DETaK)

Darussalam – Puluhan mahasiswa Unsyiah mendatangi Biro Rektorat Unsyiah untuk menemui Rektor Unsyiah, Samsul Rizal, untuk menindaklanjuti tuntutan yang mereka layangkan sebelumnya. Namun, mereka disambut oleh Pembantu Rektor III, Rusli Yusuf dan Pembantu Dekan III se-Unsyiah karena rektor tidak ada di tempat.

Koordinator aksi, Reza Maulana mengatakan, mereka menuntut dilakukannya ulang sidang umum yang sudah dilakukan pada 17 November 2012 yang lalu. Menurutnya, sidang umum tersebut cacat hukum, “karena dari awal dilakukan sepihak oleh DPMU dan MPM Unsyiah,” kata Reza Maulana, Selasa (4/12/2012).

Iklan Souvenir DETaK

Setelah menunggu beberapa saat di depan ruang rapat biro rektorat, mereka dizinkan masuk dan melakukan audiensi. Hingga berita ini diturunkan pihak Badan Eksekutif Mahasiswa tengah melakukan audiensi dengan Pembantu Rektor III dan Pembantu Dekan III di  lingkungan Unsyiah.

Mereka yang malakukan audiensi adalah BEM Fakultas Teknik, Fakultas Hukum, Fisip, FKIP, Pertanian, FKH, dan beberapa orang dari DPMF.

Seperti diberitakan sebelumnya, mereka menolak pelaksanaan pemira Unsyiah 2012 sebagaimana yang telah dijadwalkan KPR. Bahkan mereka mengancam akan memboikot penyelenggaraan pemira Unsyiah andai tuntutan mereka tidak ditanggapi.[]